#Mari Selingkuh# Selamatkan Lingkungan Hidup Ala Lsm Dampal Jurig Jabar Tebar Bibit Ikan & Tanam Pohon Dikawasan Geopark Ciletuh Pajampangan
Sabtu – 28 Mei 2022
Bertempat Dikawasan Geopark Ciletuh Lokasi Desa Waluran mandiri Kecamatan Waluran Dan Desa Tanjung Kecamatan Jampang Kulon Serta Bojong Lopang Jampang Tengah Lengkong
Lembaga Swadaya Masyarakat Dampit Peduli Lingkungan Jurang Rimba Gunung Lsm Dampal Jurig Jawa Barat Bekerja Sama Dengan Lmdh Lembaga Masyarakat Desa Sekitar Hutan , Gabungan Kelompok Tani Gapoktan, Para Pelajar , Pramuka Remaja Pecinta Alam Peduli Lingkungan Pajampangan dll
Bersepakat Untuk Mensukseskan Dan Mendukung Gerakan #Selingkuh# Kepanjangan Dari Selamatkan Lingkungan Hidup Melalui Aksi Nyata Berupa Bakti Sosial Penanaman Pohon Dan Tebar Bibit Ikan Disungai Yang Ada Diwilayah Kecamatan Waluran,Jampang Kulon,Lengkong Jampang Tengah
Adapun Benih Bibit Ikan Yang Tebar Dialur Sungai dari jenis ikan nila lele sidat Tawes
Sedangkan jenis Pohon yang ditanam adalah jati Jawa super sengon albasiah ekaliptus serta jenis Pohon Buah-buahan Seperti nangka sirsak jambu Jamaika jambu kristal belimbing mangga duren alpukat
Jumlah pohon yang akan ditanam sebanyak 25 Rb Bibit Pohon secara bertahap dan berkelanjutan
Irvan Azis ketua Lsm Dampal Jurig Jabar sang penggagas acara menjelaskan bahwa kegiatan ini adalah sebagai rangkaian menyambut hari lingkungan hidup sedunia yang di setiap tanggal 5 Juni selalu diperingati oleh Lsm yang dipimpinnya yang bekerja sama dengan semua kalangan tak terkecuali.
Hadir tadi siang dalam kegiatan tersebut diatas dari pemerintah desa waluran mandiri dipimpin langsung oleh kepala desanya didampingi oleh unsur Bpd,Lmd beberapa tokoh masyarakat dan pemuda
Harapan dari kegiatan diatas adalah sebagai langkah awal mengantisipasi bahaya bencana alam serta pemanasan global dan sebagai upaya Menghijaukan kembali bumi Pajampangan meski dari skala kecil dan berkala..
Adapun Maksud Dari menebar bibit ikan di sungai adalah sebagai langkah menjaga ekosistem Dan habitat ikan dari kepunahan serta menambah ekonomi masyarakat nya..
Ditempat Yang Sama Bapak Kepala Desa Waluran mandiri menyambut positif ini semoga menjadi contoh ke komunitas lainnya untuk melakukan hal yang sama meski Dari judul tema kegiatan yang ngeleneh tapi mengandung arti dan makna yang dalam untuk masyarakat banyak..
Diakhir penjelasannya Irvan Azis mengajak Semua kalangan untuk ikut mensukseskan program penyelamatan lingkungan hidup dan konservasi alam meski dari hal kecil.
Insyaallah di tanggal 5 Juni puncak acara hari lingkungan hidup sedunia akan membagikan 25 rb pohon gratis Untuk Rakyat Kerja Sama Kementerian Lingkungan Hidup Kehutanan Republik Indonesia Melalui Bpdashl Ciliwung Citarum Persemaian permanen modern Rumpin Bogor.(tim)